Minggu, 14 Juni 2015

Tips Berpuasa Untuk Ibu Hamil

TIPS BERPUASA
Hello Mommy. Apa kabar?? Tinggal menghitung hari lagi nih untuk para muslim menunaikan ibadah puasa.. Nahh apa mommy termasuk ibu yang sedang hamil.. Tips kali ini mudah2an berguna yaa. Yuu simak tips berpuasa untuk ibu hamil

Ketika memasuki bulan ramadhan diantaranya bertanya-tanya bolehkah wanita hamil berpuasa? Sebenarnya pada ibu hamil di bulan ramadhan telah diberikan dispensasi untuk tidak melakukan puasa. Hal ini menyangkut asupan nutrisi kepada janin. Meskipun kebanyakan ibu hamil kuat menjalankan ibadah puasa akan tetapi asupan nutrisi janin tidak boleh diabaikan.

Berikut tips untuk Mommy sebagai ibu hamil dalam menjaga kebugaran selama menjalankan ibadah puasa :
1. Menu sahur yang memiliki nutrisi yang mencukupi kebutuhan janin yaitu karbohidrat kompleks (protein) dan konsumsi sayur dan buah
-------------------------
2. Makan dengan porsi sedikit dan sering. Kesehatan janin harus senantiasa terjaga sehingga Mom dapat mengaturnya dengan porsi yang kecil dan sering sesuai dengan gizi yang dibutuhkan.
-------------------------
3. Perbanyak minum air putih. Bagi asupan air minum ketika sedang berbuka dan sahur. Kebutuhan air minum 8 gelas setiap hari, 4 gelas pada sahur dan 4 gelas setelah berbuka. Tidak perlu sekaligus 4 gelas, Mom dapat membaginya dalam beberapa kesempatan.
-------------------------
4. Istirahat yang cukup. Mengatur waktu istirahat sangat penting untuk kesehatan janin dan Mom selama puasa.
-------------------------
5. Konsumsi vitamin jika diperlukan
-------------------------
6. Minum susu khusus ibu hamil, jika biasanya Mom minum susu ketika pagi hari dan malam, sekarang Mom menggantinya ketika sahur dan berbuka puasa. Susu khusus ibu hamil sangat baik dalam membantu perkembangan janin Mom
---------------------------
7. Olahraga yoga menjelang berbuka puasa bisa Mom lakukan dengan intensitas yang dikurangi dari biasa.

Semoga tips kali ini bermanfaat ya mom.. Semoga ibadah puasa tahun ini berkah

Sumber : Bidanku.com

#viensbabyshoptips #tipsanak #tipsibuhamil#tipsbayi

Tidak ada komentar: